Pemdes Bersama Masyarakat Desa Bao-bao Kompak Bangun Sumur Bor

  • Bagikan
Ketgam. Proses pembuatan sumur bor di Desa Bao-bao. Foto: Istimewa.

KABARANOA.ID: KONAWE – Pembangunan dari berbagai program, terus dijalankan oleh Pemerintah Desa (Pemdes) Bao-bao, Kecamatan Sampara, Kabupaten Konawe.

Setelah tuntas dengan penyaluran BLT tahap pertama tahun 2022 beberapa waktu lalu, kini program lain kembali dijalankan, dibawah komando Penjabat (Pj) Kepala Desa (Kades) Bao-bao, Husin.

Program tersebut dalam bidang peningkatan infrastruktur, yakni pembuatan sumur bor, di Dusun II, Desa Bao-bao yang mulai dijalankan pada hari Selasa, (12/4/2022).

Pantauan Kabaranoa.id, puluhan masyarakat bersama aparat desa, bahu-membahu melakukan pekerjaannya masing-masing, mulai dari membersihkan lokasi sumur, hingga  menggali tanah.

Kades Bao-bao kepada Kabaranoa.id, mengungkapkan bahwa pembangunan satu unit sumur bor ini, merupakan wujud program Dana Desa (DD) tahun anggaran 2022.

Ia pun berharap, pekerjaan sumur bor ini dapat segera diselesaikan, sehingga stok air bersih di Desa Bao-bao bertambah. Hal ini demi kepentingan masyarakat.

“Semoga segera selesai. Saya berharap program ini membawa manfaat besar bagi warga Desa Bao-bao,” ucapnya.

  • Bagikan