Mengenal Sejak Dini Tugas Polisi, Anak TK Islam Terpadu Kunjungi Polres Konawe

  • Bagikan
Anggota Polres Konawe saat memperkenalkan sejak dini tugas Polisi pada Anak TK Islam Terpadu.Foto:Ist

KABARANOA.ID:UNAAHA – Sebanyak 59 murid Taman Kanak-kanak (TK) Islam Terpadu (IT) Asy Syamil Kelurahan Unaaha, Kecamatan Unaaha, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra) berkunjung di Mapolres Konawe, Jumat (10/2/2023).

Dalam kunjungannya, para murid  disambut oleh  Kanit Bin Tipsos Polres Konawe AIPTU Amin Sutiarso bersama  anggota Personil Polres Konawe lainnya. Tampak wajah murid  sangat senang mendapat sambutan yang baik dan ramah.

Dalam kesempatan itu, AIPTU Amin Sutiarso juga memberikan edukasi terkait fungsi peran kepolisian, pengenalan rambu-rambu lalu lintas serta mengajak untuk menanamkan kedisiplinan sejak dini kepada para murid dari TK IT Asy Syamil.

Anggota Polres Konawe saat memperkenalkan sejak dini tugas Polisi pada Anak TK Islam Terpadu.Foto:Ist

Selama di Polres Konawe, para murid di ajak swafoto bersama dengan monumen robot dari bahan knalpot racing atau knalpot brong untuk balapan dari hasil sitaan saat melakukan razia di jalan yang berada tepat di pintu masuk Polres Konawe. Selanjutnya para murid kemudian di ajak keliling Mapolres dan diajak juga mengendarai mobil truk shabara dengan berkeliling Kantor Daerah Konawe.

“Kami mengaku senang menyaksikan murid murid TK IT Asy Syamil dengan penuh keceriaan berkunjung ke Mapolres Konawe,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Sekolah TK IT Asy Syamil Fatri Sulistiawaty menjelaskan bahwa di sekolah yang ia pimpin memang selalu mengagendakan program outing class atau kegiatan belajar mengajar yang diadakan di luar kelas yang tidak dilakukan di dalam kelas pada umumnya.

“Jadi kebetulan bulan ini yang mereka pelajari tema tentang profesi. Jadi kita ambil yang belajar realnya sehingga kita berkunjung ke Polres Konawe ini tentunya untuk mengenal lebih dekat profesi polisi,” jelasnya.

Anggota Polres Konawe saat memperkenalkan sejak dini tugas Polisi pada Anak TK Islam Terpadu.Foto:Ist

Selain di Polres Konawe, para murid dari TK IT Asy Syamil juga sebelumnya telah melakukan kunjungan ke kantor Pemadam Kebakaran. Disana para peserta didik ini diajarkan simulasi bagaimana tata cara memadamkan api.

Kemudian para murid juga edukasi bahwa petugas pemadam kebakaran bukan hanya tugasnya memadamkan api tetapi juga melaksanakan giat evakuasi animal rescue seperti buaya, biawak, ular, serta tawon yang meresahkan dan membahayakan masyarakat.

“Semoga dengan ini anak-anak kami lebih termotivasi lagi, bisa mengenal lebih banyak profesi karena di sekolah mereka hanya tau ustadz dan ustadzah saja. Dengan program outing class mereka bisa tau ternyata di luar ada profesi lain seperti polis, dokter, dan lainnya,” tandasnya.(Red/ka)

Total Views: 30 ,
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *