Konawe Bakal Dapat Bantuan 50 Ton Bibit Kedelai

  • Bagikan
Ketgam: Kadis TPHP Kabupaten Konawe, Gunawan Samad. Foto: Istimewa.

KABARANOA.ID: KONAWE – Potensi daerah Konawe tak hanya melimpah di sektor pertambangan hasil bumi saja, namun juga di bidang pertanian dan perkebunan.

Daerah ini sebelum masyhur dengan mega industri di Morosi, sudah lebih dulu terkenal dengan buah tangan petani. Hal ini tentu disadari betul oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konawe.

Sadar dengan potensi dan kebutuhan daerah, Pemkab Konawe melalui Dinas Dinas Tanaman Pangan Holtikultura dan Perkebunan (TPHP), beberapa pekan lalu, mengusulkan adanya bantuan bibit kedelai.

“Kami usulkan 50 ton bibit kedelai. Kita sudah koordinasi dengan pihak Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sultra,” terang Kadis TPHP Konawe, Gunawan Samad kepada awak media, beberapa hari lalu.

Lanjut Gunawan, bantuan tersebut lahan kedelai di Konawe saat ini seluas 447 hektar. Namun ada penambahan 1.000 hektar tahun 2022, sehubungan bakal turunnya 50 ton bibit kedelai.

“Jika tak ada halangan, kemungkinan bulan Juni, petani di Konawe sudah mulai menanam,” ucapnya.

Sementara itu, Kabid Tanaman Pangan, Rahmad Nur menambahkan, Pemkab Konawe juga lahan dengan luas sekira 1.500 hektar, dalam program anggaran biaya tambahan (ABT) kedelai.

“Kita sesegera mungkin turun lapangan melakukan sosialisasi kepada para petani,” tutup Rahmad.

Total Views: 18 ,
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *