Kampung Konut,
Wanggudu,- Kegiatan Jum’at bersih yang secara rutin di selenggarakan Pemda Konawe Utara setiap minggu dalam rangka menciptakan suasana yang nyaman dan bersih dimanfaatkan oleh para staf di tiap-tiap SKPD untuk berbenah, Jumat (7/7).
Nampak beberapa instansi Pemerintah Daerah Konawe Utara tengah mengerahkan para personilnya yang bersenjatakan sapu, parang, serta alat pemotong rumput untuk melakukan pembersihan ilalang yang mulai tumbuh subur, sampah yang berserakan sekaligus menata dan merawat tanaman di sekitar area perkantoran Seperti yang terlihat pada Kantor Satpol PP.
“Meskipun ada petugas kebersihan, namun kita juga perlu turun tangan langsung untuk menjaga dan merawat kebersihan tanpa perlu dikomando,” Ucap Jinarto, Anggota Satpol PP Kabupaten Konut kepada awak media.
Disamping kegiatan pembersihan, adapula kegiatan senam pagi yang dilakukan oleh para staf di Sekretariat DPRD yang dilakukan di pelataran Kantor.
Dengan berbekal peralatan sound system yang dipandu oleh seorang instruktur senam. Mereka tampak bersemangat mengikuti gerakan senam sambil sesekali meneriakan yel-yel sebagai ungkapan kegembiraan sekaligus menjadi media relaksasi.
Namun dari beberapa instansi yang sibuk melakukan kegiatan pembenahan pada hari Jum’at bersih sesuai instruksi Bupati Konawe Utara, terlihat beberapa sarana umum milik pemda yang terlihat terbengkalai. Seperti fasilitas STQ, Taman Kota serta Gedung Olah Raga yang terletak dalam kawasan perkantoran.
Rumput dan semak menjulang tinggi, fasilitas WC umum terlihat sangat kotor dan dinding bangunan mulai dipenuhi oleh tulisan yang dibuat oleh orang yang tidak bertanggung jawab.
Yang lebih ironinya lagi, Dinas terkait yang menangani hal tersebut terlihat kosong tanpa satu pegawaipun yang bisa di konfirmasi saat awak media mendatanginya. Sangat disayangkan jika fasilitas fasilitas milik pemda kurang mendapat perhatian dalam hal perawatan. Bisa saja dengan kondisi yang tak terawat fasilitas tersebut rawan di salah gunakan oleh oknum tertentu untuk kegiatan yang tidak bermanfaat.(KS/Bobi)