Idul Adha 2018, Wabup Konkep Berkurban 2 Ekor Sapi

  • Bagikan
Pemotongan sapi kurban Wabup Konawe Kepulauan
Pemotongan sapi kurban Wabup Konawe Kepulauan, Andi Muhammad Lutfi di Wawonii Tengah.

WAWONII, – Momentum perayaan hari raya Idul Adha, Rabu 22 Agustus 2018 menyelimuti masyarakat kabupaten Konawe Kepulauan (Konkep) Wawonii. Tak terkecuali Wakil Bupati Konkep, Andi Muhammad Lutfi.

Di perayaan hari raya kurban ini, Andi Lutfi tak menyianyiakan momentum untuk mendekatkan diri kepada sang pencipta. Yaitu dengan melakukan kurban hewan.

Andi Lutfi menyumbangkan 2 ekor sapi untuk disembelih lalu dibagikan kepada warga lingkungan sekitarnya. Khususnya di wilayah Wawonii Tengah, kediaman Andi Lutfi.

Momentum inipun terlihat sarat makna dengan rasa memiliki satu sama lain. Rasa ukhuwah jadi pesan moral yang disampaikan. Berbeda tak berarti memutus silaturahmi.

Tak hanya berkurban, Andi Lutfi pun menggelar acara doa dan syukuran bersama. Tak hanya di kalangan keluarga, warga pun turut hadir membaur merayakan hari besar umat muslim itu.

Sudah menjadi tradisi, hal ini selalu dilakukan Andi Lutfi kala menyambut hari-hari besar umat muslim, mulai Idul Fitri hingga Idul Adha seperti saat ini. (Awir)

Total Views: 3 ,
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *